Pengalaman Victor Valdes Sangat Membantu Karir David De Gea

Pengalaman Victor Valdes Sangat Membantu Karir David De Gea
Ajangbola.com - Kedatangan Victor Valdes ke Old Trafford pada musim dingin lalu diakui rekannya, David De Gea sangat membantu bagi karirnya. Kiper nomor satu United itu mengaku banyak belajar banyak dari sosok mantan penjaga gawang Barcelona tersebut.

Seperti dilansir situs resmi FIFA, De Gea mengungkapkan pengaruh Valdes terhadap dirinya baik di dalam dan luar lapangan, dengan berkata: “Victor Valdes dan saya bekerjasama dengan baik – saya sangat senang untuk bersamanya di United. Saya belajar banyak dari dia, bukan cuma untuk urusan mengawal gawang menimbang pengalamannya, namun juga sebagai seorang manusia.

“Dia adalah sosok yang apa adanya yang memiliki karakter kuat. Lebih dari itu, dia selalu siap untuk memberi bantuan, mencoba memberi saran, terlebih saat menjalani pertandingan,” tambahnya.

Alhasil, kiper muda Spanyol itu berhasil mencetak 13 clean sheets dari 36 penampilannya di semua kompetisi bagi Setan Merah.

Related Posts