Ajangbola.com - Kabar tak enak datang dari kubu Setan Merah, Manchester United setelah winger mereka Luis Nani dipastikan bakal absen panjang, lantaran menderita cedera hamstring. Pemain asal Portugal sudah tidak termasuk dalam skuat Setan Merah -julukan United- sejak kemenangan atas Stoke City, 18 Desember lalu.
Kini pihak klub mengonfirmasi Nani belum bisa main dalam waktu dekat untuk skuat asuhan David Moyes, sementara itu pelatih asal Skotlandia itu mengharapkan dapat segera memainkan Rafael yang sebelum mengalami cedera.
"Nani tertimpa cedera hamstring dan kemungkinan besar ia akan absen untuk waktu yang cukup lama. Cedera hamstring yang dialaminya sangat serius ketika melakukan sesi latihan," terang pihak klub di situs resmi United seperti dilansir Soccerway, Minggu (5/1).
Nani menambah daftar pemain United yang berkutat dengan cedera setelah Jonny Evans, Rafael dan Tom Cleverley mengalami cedera lebih dulu pada awal November lalu. Rafael sempat kembali sebelum kembali menepi ketika United meraih kemenangan 3-2 atas Hull City di Liga Premier, 26 Desember lalu.
Moyes mengaku optimis dapat mengandalkan kembali Rafael pada awal tahun ini setelah sebelumnya cedera pergelangan kaki menghalanginya untuk membela United. "Saya tidak berpikir, Rafael akan absen panjang karena cedera yang ia derita tidak terlalu serius. Mudah-mudahan dalam dua atau tiga laga selanjutnya, ia dapat kembali," tandasnya.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)