Uji Coba, Macan Kemayoran Kalahkan Barito Putra 2-1

Uji Coba, Macan Kemayoran Kalahkan Barito Putra 2-1
Ajangbola.com - Bermain tanpa striker andalannya, Greg Nwokolo, Persija Jakarta masih mampu unggul dalam laga uji coba yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta kontra Barito Putra, Rabu (4/2) sore WIB.

Pada laga yang diupayakan sebagai langkah persiapan jelang kompetisi ISL 2015, Bambang Pamungkas dkk sukses mengalahkan Laskar Antasari dengan skor tipis 2-1.

Meski pada laga kali ini Persija lebih menguasai jalannya pertandingan, namun anak asuh Rahmad Darmawan itu harus kesulitan dalam menembus pertahanan Barito. Banyaknya kesalahan passing yang dilakukan pemain tuan rumah menjadi penyebab gagalnya mereka untuk mampu unggul cepat.

Pesija baru mampu membuka keunggulan pada menit ke 28. Umpan Novri Setiawan sukses dikontrol dengan baik oleh Ramdani Lestaluhu. Dengan cepat, Ramdani mengecoh kiper Aditya Harlan dan langsung menceploskan bola ke gawang. 1-0 Persija memimpin hingga jeda.

Di paruh kedua, Barito bermain lebih agresif. Mereka mampu menekan Macan Kemayoran hingga tak mampu mengembangkan permainan.

Hasilnya baru berbuah di menit 84. Antony Putro Nugroho mampu menyamakan skor setelah melepaskan sepakan terukur ke gawang Adixi Lenzivio.

Selang 4 menit, Persija kembali unggul. Kesalahan fatal Teguh Amiruddin sukses dimanfaatkan Yevgeny Kabaev. yang membuat kedudukan kembali berubah untuk keunggulan Persija hingga berakhirnya laga.

Related Posts