Bagi Sirigu, Buffon adalah kiper terbaik dunia, dan sangatlah sulit jika ingin menyamainya. Buffon telah memenangi begitu banyak gelar juara bersama klub dan negaranya selama bertahun-tahun karier profesionalnya. Kiper Juventus itu pun dianggap menjadi salah satu yang terbaik di dunia.
Namun demikian, Sirigu nyatanya juga sempat gembira disebut-sebut menjadi penerus Buffon, kini kiper PSG itu menegaskan itu semua tak lagi berarti apa pun baginya.
"Ketika saya masih sangat muda, perbandingan itu membuat saya gembira. Saya sangat kecewa ketika sekali lagi itu dikaitkan dengan saya dan kemudian terjadi lagi. Sejak itu, saya tahu 20 atau 25 kiper yang dibandingkan dengan Buffon. Jadi, hari ini saya sudah lelah!" tegas Sirigu seperti dilansir L'Equipe.
"Buffon masih Buffon, yang penting adalah saya tahu siapa saya dan siapa dirinya. Saya akan membuat kesalahan jika saya berpikir bahwa saya benar-benar Buffon," lanjut kiper Italia itu.