Sergio Aguero Rayu Messi Gabung The Citizen

Sergio Aguero Rayu Messi Gabung The Citizen
Ajangbola.com - Sebuah upaya tengah dilakuakan oleh bomber Manchester City, Sergio Aguero dengan merayu rekan senegaranya Lionel Messi untuk mau pindah ke Liga Premier dan bergabung bersamanya di The Citizen.

Aguero sendiri mengaku akan sangat senang jika La Pulga berhasrat untuk pindah ke Liga Premier. Namun Aguero sadar bukan hal yang mudah untuk membujuk penyerang yang sudah memenangi empat tropi Ballon D’or tersebut.

"Ini sulit pastinya. Tapi saya akan mencoba dan meyakinkan dia," katanya kepada media Inggris, Rabu (2/12).

Aguero sendiri yakin bukan hanya dirinya yang menginginkan kepindahan Messi untuk dapat berlaga di Premier League. Seluruh penikmat bola tentunya ingin melihat kehebatan Messi di liga terpanas sedunia tersebut.

"Anda ingin pemain terbaik untuk bermain di Liga Premier. Saya pasti akan mencoba dan meyakinkan dia untuk hijrah kesini," ungkapnya.

Related Posts