Ajangbola.com - Skuad tim nasional Spanyol dikabarkan akan tetap memainkan tiki-taka di Piala Dunia 2014. Gaya
permainan itu diyakini masih ampuh merepotkan para pesaing. Maka dari
itulah, walau belakangan kerap dikritik, La Roja masih tetap percaya
dengan tiki-taka.
"Kami
tak akan mengubahnya. Tak ada alasan untuk mengubah permainan," ketus
Xavi Hernandez, pengatur serangang La Roja, seperti dikutip dari Inside
Spanish Football.
Tiki-taka, imbuh pemain Barcelona, mendatangkan tuah bagi Spanyol. "Terbukti, kami sudah tiga kali meraih gelar," kata Xavi.
Spanyol
yang tak lain adalah juara bertahan Piala Dunia 2010, akan melakoni
laga pembukaan fase grup melawan Belanda, 14 Juni 2014. Keduanya
merupakan finalis di Afrika Selatan empat tahun silam. Di partai
pamungkas itu, La Roja mengalahkan Belanda dengan skor tipis 1-0.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)