Bekuk PBR, Arema Amankan Posisi Puncak Wilayah Barat

Bekuk PBR, Arema Amankan Posisi Puncak Wilayah Barat
Ajangbola.com - Arema Cronus Indonesia berhasil mengamnkan posisi puncak Wilayah Barat kompetisi Indonesia Super League (ISL). Menjamu Pelita Bandung Raya, Arema menang dengan skor 3-1.
 
Dengan tambahan tiga poin ini, Singo Edan telah mengumpulkan 18 poin dari tujuh pertandingan dan berhasil menyambar lagi status pemuncak klasemen sementara ISL wilayah barat yang sebelumnya sempat dikuasai Semen Padang. Sementara PBR tertahan di urutan lima.
 
Jalannya Pertandingan
Bermain di Stadion Kanjuruhan, 19 April 2014, Arema mencoba untuk kembali memetik kemenangan setelah pertandingan sebelumnya di ISL harus takluk dari Persib Bandung. Tekanan langsung dilakukan sejak menit awal.
 
Menit 17, Alberto Goncalves yang dipercaya untuk mengisi lini depan berhasil menceploskan bola ke gawang Deniss Romanovs. Dari dalam kotak penalti Beto, sapaan akrab Goncalves, melepaskan tendangan yang tidak dapat dibendung Romanovs. 1-0 untuk tuan rumah.
 
Empat menit kemudian, PBR sebenarnya sempat mendapatkan peluang untuk menyamakan kedudukan lewat titik putih. Sayang, Gaston Castano yang dipercaya untuk menjadi eksekutor gagal menyamakan skor setelah tendangannya melambung ke atas gawang Kurnia Meiga.
 
Menit 36, Hermawan kembali mendapatkan peluang untuk membuat gol ke gawang Arema. Meneruskan umpan dari Kim Kurniawan, Hermawan melepaskan sepakan keras. Sial, bola belum tepat ke arah gawang Meiga.
 
PBR banyak menciptakan peluang selama 45 menit pertama. Tapi, tim asal Bandung itu tidak mampu menciptakan gol untuk menyamakan kedudukan. Praktis, skor 1-0 bertahan hingga turun minum.
 
Di babak kedua, PBR mencoba untuk menambah daya dobrak dengan memasukan Febrianto menarik keluar Febrianto, serta memainkan eks Persija Jakarta, Bambang Pamungkas, menggantikan Agus Indra Kurniawan.
 
Sementara itu pelatih Arema, Suharno tidak mau kalah. Dia memainkan Gustavo Lopez menggantikan Arif Suyono untuk menghidupkan lini tengah. Masuknya Lopez langsung terasa. Menit 73, Lopez berhasil membobol gawang Romanovs untuk mengubah skor menjadi 2-1.
 
Enam menit kemudian, Beto memastikan kemenangan Arema menjadi 3-1. Lewat sebuah serangan balik, Beto yang sudah tidak terkawal dengan mudah menaklukan Romanovs. Skor ini bertahan hingga laga berakhir.
 
Susunan Pemain
Arema Cronus: Kurnia Meiga; Victor Igbonefo, Johan Al Farizi, Gilang Ginarsa, Thierry Gathuessi; Ahmad Bustomi (Juan Revi 85), Arif Suyono (Lopez 58), Hendro Siswanto; Dendi Santoso, Alberto Goncalves, Cristian Gonzales.
 
Pelita Bandung Raya: Deniss Romanovs; Boban Nikolic, Hermawan, Dias Angga Putra, Wildansyah; Rizky Pellu, Kim Kurniawan, Agus Indra Kurniawan (Pamungkas 53), Talaohu Musafri, David Laly (Febrianto 57); Gaston Castano.

Related Posts