Ajangbola.com - Sydney Opera Stadium, Australia menjadi saksi undian grup bagi 16 negara yang akan
berlaga pada turnamen empat tahunan AFC Asian Cup, atau biasa disebut Piala Asia 2015.
Undian babak penyisihan Grup ini dipimpin langsung oleh Sekretaris Umum AFC, Dato Alex Soosay, Rabu (26/3/2014). Di babak penyisihan grup pertarungan berat harus dihadapi tuan rumah Australia. Runner upmusim lalu harus menghadapi juara tiga kali, Korea Selatan yang tergabung dalam Grup A. Dua tim lain di grup ini ialah Oman dan Kuwait.
Sedangkan juara Piala Asia 2011, Jepang tergabung dalam grup D bersama Irak dan Yordania. Di Grup D ini juga masih menunggu salah satu Negara yang akan diisi oleh pemenang AFC Challenge Cup. Final AFC Challenge Cup sendiri baru dilaksanakan pada bulan Mei di Maladewa. Dan Negara-negara yang akan bertanding di AFC Challenge Cup ialah, Maladewa, Laos, Kyrgystan, dan beberapa Negara lainnya.
Sementara itu, Arab Saudi dan China yang menyingkirkan Indonesia di babak kualifikasi, akan kembali bentrok di babak penyisihan. Arab dan China akan bersaing dengan Uzbekistan dan Korea Utara di Grup B. Sedangkan Grup C akan diisi oleh Iran, Uni Emirat Arab, Qatar dan Bahrain.
Kick Off Piala Asia 2015 akan dilaksanakan pada 9 Januari 2015 mendatang di Melbourne. Australia vs Kuwait akan menjadi laga pembuka yang akan diadakan di Melbourne Rectangular Stadium. Final sendiri akan dilaksanakan pada 31 Januari di Sydney Stadium.
Berikut hasil undian babak penyisihan grup Piala Asia 2015:
Grup A
Australia
Korea Selatan
Oman
Kuwait
Grup B
Uzbekistan
Arab Saudi
China
Korea Utara
Grup C
Iran
UEA
Qatar
Bahrain
Grup D
Jepang
Yordania
Irak
Pemenang AFC Challenge Cup 2014.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)