Kemenangan ini sekaligus menjaga rekor selalu menang di kandang sepanjang musim ini, dengan tambahan tiga poin untuk sementara City naik keperingkat dua menempel Arsenal dengan 32 poin.
Tendangan voli Sergio Aguero membawa tuan rumah unggul 1-0 menit ke-14, unggul satu gol para pemain city kian kencang menggempur pertahan tim tamu.
Namun menit ke-31 Arsenal sukses menyamakan kedudukan, memanfaatkan kesalahan Toure, Jack Wilshere mengirim umpan kepada Ozil yang meneruskannya kepada Theo Walcott, tendangan keras Walcott tidak bisa diantisipasi kiper Costel Pantelimon , 1-1.
Berselang delapan menit kembali City unggul, 2-1 kali ini giliran usaha Negredo sukses merobek gawang Wojciech Szczesny, skor ini bertahan hingga turun minum.
Diawal babak kedua Aguero harus ditarik keluar lapangan karena mengalami cedera dan digantikan Jesus Navas. Menit ke-50 giliran Fernandinho mencatatakan namanya dipapan skor sekaligur mengubah kedudukan menjadi 3-1.
Arsenal tetap memberikan perlawanan, hasilnya Walcott kembali merobek gawang City menit ke-63 memanfaatkan kinerja Aaron Ramsey, 3-2. Namun City kembali membalasnya dnegan gol dari David Silva menit ke-66, 4-2.
Menit ke-88, Fernandinho kembali melesatkan golnya sehingga skor berubang menjadi 5-2, Per Mertesacker sempat menyumbangkan gol dimasa injury time menjadi 5-3 namun sesaat kemudian City kembali mendapatkan gol keenamnya melalui Toure yang diciptkannya dari titk putih, 6-3. Pinalti diberikan kepada tuan rumah karena pelanggaran yang dilakukan kiper Szczesny kepada James Milner.