Terpilihnya Suharno menjadi pelatih Arema Cronous butuh proses panjang. Manajemen pun harus menyingkirkan dua nama pelatih asing, diantaranya Dejan Antonic.
Selain itu, nama Nil Maizar juga disebut-sebut sempat masuk ke meja manajemen.
General Manager Arema Cronous, Ruddy Widodo mengungkapkan tidak mudah mencari sosok pelatih sesuai harapan manajemen dan Aremania.
Pelatih itu harus segera bisa beradaptasi dengan tim Singo Edan yang sudah terbentuk. Padahal Liga Super Indonesia (LSI) 2013/2014 akan bergulir pada akhir Januari 2014.
“Banyak klub menawar Suharno. Tapi, masih bisa kami amankan,” kata Ruddy, Selasa (26/11/2013).
Pengusaha travel ini menambahkan Suharno sudah sesuai kriteria yang ditetapkan manajemen.
Suharno sudah mengantongi lisensi A AFC pada 2008 lalu. Suharno juga tak asing dengan tim pelatih, pemain, dan Aremania.
Menurutnya, Suharno tidak hanya menjadi pelatih Singo Edan. Suharno akan menjadi bapak bagi tim pelatih.
Pelatih yang domisili di Kecamatan Dau, Kabupaten Malang ini juga akan menjadi kakak bagi pemain.
“Kami butuh sosok seperti Suharno,” tambahnya.