Ajangbola.com - Pelatih Borussia Dortmund, Jurgen Klopp mengaku akan bertanggung jawab atas kekalahan yang dialami oleh skuadnya kontra Bayern Laverkusen dilaga perdana Bundesliga Jerman musim (2014/15).
Bermain melawan Leverkusen di Signal Iduna Park, Sabtu 24 Agustus 2014
kemarin, Dortmund harus menyerah dengan skor akhir 0-2. Klub berjuluk Die Borusen itu kebobolan sejak menit pertama babak pertama dan pada masa injury time akhir babak kedua.
Pemain sayap Leverkusen, Karim Bellarbi, hanya membutuhkan waktu
sembilan detik untuk membobol gawang Dortmund yang dijaga Mitchell
Langerak. Finalis Liga Champions musim 2012-2013 itu mencoba menciptakan
gol balasan, namun malah kembali tertinggal menjelang bubaran melalui
gol Stevan Kiessling.
Hal itu membuat arsitek Dortmund, Klopp, merasa bahwa kekalahan yang
dialami salah satu klub raksasa Bundesliga ini merupakan tanggung
jawabnya dan menerima semua kritikan yang datang dari berbagai pihak.
“Mengawali pertandingan di musim baru dengan kekalahan merupakan hal
yang sangat menyakitkan, tentu saja saya merasa kecewa dengan hasil
tersebut,” ujar Klopp, seperti dilansir Soccernet, Senin (25/8/2014).
“Mereka (Leverkusen) menampilkan permainan yang diintruksikan oleh
pelatih mereka (Roger Schmidt). Sedangkan kami tidak melakukan gaya
permainan yang kami inginkan,” sambung pelatih berusia 47 tahun itu.
“Kami memiliki banyak pekerjaan rumah. Salah satunya kami tidak dapat
bangkit sejak awal, itu merupakan kesalahan yang saya buat. Mental kami
terganggu setelah mereka berhasil menciptakan gol cepat, sehingga pola
permainan yang seharusnya kami tampilkan tidak mampu ditunjukan.”
“Tim sudah menampilkan keinginan yang kuat untuk mencetak gol, jika kami
berhasil memanfaatkan peluang yang kami dapat. Saya sangat yakin kami
mampu mendapatkan hasil yang lebih baik pada pertandingan itu,” tutup
mantan pelatih Mainz tersebut.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)