Antoine Griezmann Merasa Bahagia di Spanyol

Antoine Griezmann Merasa Bahagia di Spanyol

Berita seputar sepakbola terkini akan sedikit memberikan ulasan tentang prediksi bola, jadwal sepakbola teruupdate serta berbagai rangkuman informasi Liga Indonesia, Champions serta kompetisi Eropa lainya.
Antoine Griezmann Merasa Bahagia di Spanyol

Madrid, Ajangbola.com - Bintang Atletico Madrid Antoince Griezmann mengakui bahagia dan betah di Spanyol. Peryataan ini dilontarkan setelah adanya isu yang mengabarkan dia akan hengkang ke Liga Primer Inggris.

Bersama Los Rojiblancos, Griezmann bertransformasi menjadi salah satu penyerang berbahaya Eropa dengan catatan 36 gol dari 72 penampilan sejak hijrah dari Real Sociedad tahun lalu.

"Saya tidak merasakan adanya kebutuhan bermain di Ligue 1 atau Liga Primer bahkan Serie A," kata Griezmann pada Canal Football Club.

"Saya di Spanyol, bahagia. Saya menyukai kehidupan di sini dengan sepakbolanya."

Atletico akan berhadapan dengan Benfica di laga terakhir Liga Champions dan hasil imbang cukup mengantarkan mereka jadi raja Grup C.

"Kami selalu ingin menang dan akan memburu kemenangan lawan Benfica," terusnya.

"Kami harus agresif dan menang demi merajai grup. Pertandingan nanti akan sulit. Mereka punya penyerangan hebat yang bisa menyulitkan di sepanjang pertandingan."

"Tenamun Atletico akan bermain dengan kepercayaan diri tinggi dan benteng pertahanan kami sulit dibongkar."
Ikuti perkembangan berita sepakbola terupdate dan prediksi skor bola lainnya di Ajangbola.com
--
This message has been scanned for viruses and dangerous content by
E.F.A. Project, and is believed to be clean.

Related Posts