Ajangbola.com - Keberadaan Felipe Melo bersama Galatasaray nampaknya sudah tidak lagi dibutuhkan, hal tersebut setidaknya membuka peluang bagi Inter Milan yang menyatakan minatnya untuk menggaet pemain asal Brasil tersebut.
Melalui pelatih Hamza Hamzaouglu, mengaku jika sang pemain sudah sempat mengungkapkan akan keinginannya untuk segera hengkang dari Galatasaray. Dengan keputusannya itu membuat Hamza menyebut jika melo kini tak lagi berguna bagi timnya.
Sebelumnya klub asal Turki itu disebut siap menerima tawaran Inter untuk barter dengan Gary Medel yang siap dilepas pada musim panas ini. Namun belakangan Hamza menyebutkan jika dirinya kurang berminat dengan pemain asal Cile itu lantaran terlalu agresif dan rentan akan kartu merah.
"Melo tidak lagi berguna bagi Galatasaray, keputusannya belum berubah karena dia tak ingin bertahan," ujar Hamzaoglu kepada Aksam.
"Kami tak akan membiarkan investasi ini terjadi, tapi juga Medel adalah pemain sangat agresif yang bisa menerima banyak kartu di liga kami," imbuhnya menyangkut Medel. (Goal)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)