Napoli Bidik Pelatih Sevilla Usai Ditinggal Benitez

Napoli Bidik Pelatih Sevilla Usai Ditinggal Benitez
Ajangbola.com - Napoli dipastikan tak akan dibesut oleh Rafael Benitez lagi pada musim depan setelah pelatih berkebangsaan Spanyol tersebut bergabung dengan raksasa Spanyol Real Madrid. Dan kini I Partenoppe tengah dikaitkan dengan pelatih klub yang berhasil menjuarai ajang Europa League dua musim secara beruntun Sevilla, Unai Emmery.

Namun upaya Napoli untuk mendatangkan sang pelatih tak akan mudah, hal tersebut menyusul keyakinan Sevilla yang optimis dapat mempertahankan Emery untuk tetap memimpin laithan tim di Sanchez Pizjuan.

Sevilla juga menyebutkan sudah ada beberapa klub yang mengantri untuk menggaet Emery. Namun, Napoli merupakan salah satu peminta yang baru datang untuk mendekati Emery, yang mereka anggap sebagai pengganti ideal Rafael Benitez.

Sky Italia bahkan mengklaim bahwa Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis telah melakukan pertemuan dengan Emery untuk membawa mantan pelatih Spartak Moscow, Valencia dan Almeria ke Naples.

Namun, salah satu faktor yang dinilai membuat Emery kecil kemungkinan untuk merapat ke Napoli adalah, mereka gagal lolos Liga Champions setelah kalah oleh Lazio 4-2 di pertandingan terakhir pekan lalu.

Klub lain yang juga ikut berkompetisi menggunakan jasa Emery adalah Manchester City dan AC Milan. Namun, pertemuan yang akan segera dilakukan antara Emery dan manajemen klub, digembar-gemborkan akan membahas soal kontrak Emery yang akan segera berakhir, dan membuat pendukung Sevilla was-was.