Montella Puji Kekuatan Juventus

Montella Puji Kekuatan Juventus
Ajangbola.com - Pelatih Fiorentina, Vicenzo Montella tanpa segan-segan memberikan sebuah pujian terhadap Juventus usai menaklukan timnya di semifinal Piala Italia leg kedua dengan skor 0-3. Ia mengatakan jika Juventus merupakan tim terkuat di Serie A saat ini.

Fiorentina terpaksa harus mengubur niatnya untuk dapat lolos kepartai final meski sempat unggul dengan agregat 2-1 dari kemenangan di leg pertama yang berlangsung di Juventus Arena. Namun harapan itu hilang setelah amukan Nyonya Tua terjadi dipertandingan leg kedua kali ini.

Montella menilai jika gol kedua Juventus yang dicetak jelang berakhirnya babak pertama, telah meruntuhkan mental bagi para pemainnya.

"Gol kedua mereka membunuh harapan kami. Tentu sangat sulit saat menghadapi tim dengan kekuatan fisik besar seperti Juventus. Tapi tim saya terus berupaya mencetak gol dan tak menyerah hingga akhir," terang Montella kepada Rai Sports.

Montella pun mengakui jika timnya kalah kuat jika haru berhadapan dengan tim seperti Juventus.

"Kadang, anda harus mengakui bahwa lawan memang lebih kuat. Klasemen Serie A menunjukkan betapa jauhnya level Juventus dibanding tim-tim lain. ungkapnya.

Related Posts