Terry: Mourinho Sosok Penting Bagi Chelsea

Terry: Mourinho Sosok Penting Bagi Chelsea
Ajangbola.com - John Terry mengungkapkan tentang pentingnya peranan yang diberikan oleh pelatihnya Jose Mourinho terhadap Chelsea. Menurutnya Mou telah berhasil membuat The Blues kini menjadi baik.

“Dia selalu bisa membuat pemain-pemain bagus berkumpul di satu tim dan dia juga bisa membuat kami merasa menjadi yang terbaik di dunia. Entah pada kenyataannya memang seperti itu atau tidak pun kami masih tetap merasakannya. Anda juga bisa melihat hal itu di penampilan kami,” ujar Terry seperti dilansir ESPN.

“Anda juga langsung tahu bahwa dia mengetahui bagaimana caranya mengeluarkan kemampuan terbaik dari setiap pemain. Secara pribadi, saya sendiri masih ingat saat dia pertama kali datang ke sini, anda pasti akan mendapatkan pesan singkat atau telepon darinya. Bahkan saat dia kembali ke sini lagi pun, anda juga pasti akan mendapatkan telepon singkat darinya yang mengatakan bahwa: ‘Saya perlu kamu untuk latihan saat ini. Orang-orang mulai melupakan anda.’”

“Itu sangat menginspirasi dan bagi saya tidak ada seorang pun yang bisa mengeluarkan kemampuan terbaik seorang pemain selain Jose Mourinho. Dia tahu tombol apa yang harus ditekan. Dia tahu apa yang bisa membuat saya semangat lagi. Dia tahu bahwa jika saya membuat kesalahan maka dia bisa bilang kepada saya apa kesalahan saya. Ini adalah tentang bagaimana menangani pemain-pemain yang berbeda dan dia melakukan kerja itu dengan sangat luar biasa” tandasnya. (EspnFC)

Related Posts