Ajangbola.com - Pelatih timnas Spanyol, Vicente del Bosque mengungkakan kekagumannya kepada bomber Real Madrid, Isco yang tampil mengesankan kala La Furia Roja mengalahkan Belarusia pada laga kualifikasi Piala Eropa 2016.
Isco berhasil menyumbangkan satu dari tiga gol Spanyol kegawang Belarusia. Hingga akhirnya penampilannya menuai banyak pujian.
Pada sesi jumpa pers jelang laga persahabatan kontra Jerman, Selasa (18/11/2014), Del Bosque mengatakan bahwa Isco merupakan bagian terpenting dari tim Matador saat ini.
"Isco merupakan salah satu yang terpenting, yang terlambat kami miliki," ujar Del Bosque seperti dikutip AS.
"Dia beradaptasi dengan cepat dengan ritme tim nasional. Itu bukan hal
yang mengejutkan, saya sudah mengenalnya sejak dia 15 atau 16 tahun. Dia
sudah lama memperlihatkan kualitasnya, di klub pertamanya, dengan
Madrid dan bersama tim di bawah para senior."
"Isco sangat bagus
dan dia tampil hebat. Dia hebat dan itulah mengapa dia di sini. Saya
ingin menjelaskan referensiku mengenai keindahan sepak bola yang
difokuskan pada Isco. Itu bukan masalah dan saya tidak berbicara seperti
seperti kepada publik atau privat." tambahnya.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)