Pirlo Dipastikan Absen Dilaga Perdana Juventus

Pirlo Dipastikan Absen Dilaga Perdana Juventus
Ajangbola.com - Gelandang senior timnas Italia, Andrea Pirlo dipastikan absen membela klubnya Juventus dilaga perdana Serie A Italia Chievo Verona. Pemain berusia 35 tahun itu harus absen dikarenakan mengalami cedera otot belakang.

Menurut salah satu sumber media di Italia, mengabarkan bahawa  Pirlo mengalami cedera otot panggung sehingga memaksanya untuk absen dalam laga pembuka Serie A dan sejumlah laga lainnya. Pirlo kemungkinan juga kan absen dalam laga perdana Liga Champions musim ini. Juventus akan memulai perjalanan di Serie dengan menghadapi Chievo Verona.

Pirlo berperan penting dalam raihan tiga Scudetto Juventus saat di bawah asuhan Antonio Conte. Musim lalu bahkan Pirlo tampil dalam 45 laga bersama Juventus.

Menghadapi situasi seperti ini, pelatih anyar I Bianconeri, Massimiliano Allegri terpaksa harus mengambil opsi lain dengan menyerahkan tugas lini tengah Juventus kepada pemain lain seperti Arturo Vidal, Claudio Marchisio atau Paul Pogba.


Related Posts