Ajangbola.com - Kiper Real Madrid, Iker Casillas, mengaku bangga klub yang dibelanya mampu kembali tembus final Liga Champions, setelah absen selama 12 tahun dari puncak kompetisi sepakbola prestisius klub Eropa itu.
Casillas juga memuji rival sekota mereka dan lawan di Estadio da Luz, Lisbon, malam ini, Atletico Madrid, yang diramalkannya bakal memberikan perlawanan sengit untuk mengakhiri mimpi Los Blancos meraih La Decima.
"Setelah semua yang kita lalui, saya bangga berada di sini dan memiliki kesempatan untuk kembali meraih Piala Eropa. Atletico telah bermain cemerlang, dan laga ini akan sulit," jelas stopper internasional Spanyol, pada AS.
Punggawa veteran Los Galaticos itu juga memuji performa kiper lawan, Thibaut Courtois, yang penampilannya di bawah mistar gawang Atletico, turut menyumbang langkah skuad Diego Simeone menuju final kedua mereka di Liga Champions.
"Serupa dengan (David) De Gea, (Thibaut) Courtois adalah kiper yang paling menjanjikan. Dia kiper hebat dan pribadi yang luar biasa. Mudah-mudahan semuanya berjalan dengan baik untuknya," lanjut Casillas.
Casillas juga mengungkapkan kelegaannya setelah El Real mampu mengakhiri kutukan gagal melalui babak semifinal sejak tahun 2002 lalu, setelah sebelumnya memenangkan Liga Champions dua kali.
"Sulit untuk mencapai semifinal tiga kali dan tidak bermain di final. Sekarang mimpi kami adalah untuk memenangkan Liga Champions. Ada ambisi dan keberanian untuk memenangkan pertandingan indah ini," jelasnya.
"Saya tidak tahu apakah pengalaman kami akan membantu. Ada pemain yang sudah mengalami banyak pertandingan, tapi partai final adalah laga yang sama sekali berbeda. Kami harus menikmatinya dan berkonsentrasi dari menit awal."
"Ini adalah sejarah klub ini. Jika kami menang dan meraih 10 Piala Eropa, maka itu akan luar biasa. Ini adalah upaya dari banyak pihak. Kali ini kami berada di sini setelah 12 tahun, dan itu sebabnya kami sangat menghargainya. Di belakang kami semua adalah kerja keras yang dilakukan dengan sempurna," tandasnya.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)