Ajangbola.com - Acara mengisi libur kompetisi Indonesia Super League (ISL), Persib Bandung mengadakan laga bertajuk uji coba dengan menghadapi skuad Pelita Bandung Raya (PBR) U-21. Pertandingan yang dihelat di markas Maung Bandung tersebut, Persib berhasil menang 5-0 berkat gol dari Atep, M Agung Pribadi, Konate Makan, dan dwigol striker muda Rudiyana.
Meski menang besar, pelatih Djadjang 'Djanur' Nurdjaman tampak belum puas. Ada beberapa catatan yang masih harus diperbaiki, terutama dalam penyelesaian akhir.
"Ada beberapa peluang yang harusnya jadi gol tapi tidak mampu dimaksimalkan pemain," kata Djanur.
Tak hanya itu, sektor sayap juga dipandang masih lemah. Persib masih kesulitan menembus sektor kiri dan kanan pertahanan lawan. "Ada beberapa hal lain yang masih harus kita perbaiki," jelasnya.
Sementara usai uji coba dengan PBR U-21, Persib masih akan melakukan beberapa kali laga uji coba dengan kualitas yang ada di bawah Persib. Tujuannya agar atmosfer pertandingan tetap terjaga.
"Ke depan kita akan ada dua atau tiga uji coba lagi," pungkas Djanur.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)