Ajangbola.com - Kekalahan tim tentu menyisakan kekecewaan bagi para suporternya. Hal inilah yang terjadi ketika Zenit St. Petersburg berhenti melaju ke babak perempatfinal Liga Champions saat bertandang ke markas Borussia Dortmund Signal Iduna Park dini hari tadi.
Jika dilihat dari papan skor di leg kedua ini, Zenit sudah menang dengan skor 2-1. Akan tetapi tim yang berlaga di Liga Super Rusia ini kalah agregat 4-5 saat Die Borussen menyarangkan empat gol di leg sedangkan Zenit hanya menyarangkan dua gol.
Melihat timnya dikalahkan di kandang lawan, suporter Zenit tampak kesal. Kekesalan ini mereka luapkan dengan membakar bendara Negara Jerman di dalam stadion saat pertandingan masih berlangsung.
Seperti dilansir Dailymail, Kamis (20/3/2014) kekesalan suporter Sine-Belo-Golubye - julukan Zenit St. Petersburg semakin bertambah setelah pemain bertahan mereka Tomas Hubocan kepalanya bersimbah darah saat berbenturan dengan striker Robert Lewandowski.
Atas aksi anarkis suporter Zenit ini, FIFA bisa saja menjatuhkan sanksi bagi suporter dengan dilarang memberikan dukungan langsung tim kesayangan mereka di lapangan. Namun sampai saat ini pihak FIFA belum mengeluarkan ultimatumnya. (okezone)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)