Borussia Dortmund Tutup Paruh Musim Bundesliga Dengan Kekalahan

Borussia Dortmund Tutup Paruh Musim Bundesliga Dengan Kekalahan

Ajangbola.com - Peluang untuk menjuarai kompetisi Bundesliga bagi Borussia Dortmund dan Bayern Laverkusen kini semakin tipis. Dimana keduanya harus menelan kekalahan dilaga penutup paruh musim Bundesliga musim ini.

Borussia Dortmund harus menutup paruh musim Bundesliga dengan sebuah kekalahan 1-2 dari tamunya Hertha Berlin dalam laga yang berlangsung di Signal Iduna Park.
Borussia Dortmund sempat unggul terlebih dulu pada menit ke-7 lewat gol Marco Reus. Namun dua kesalahan lini belakang Dortmund membuat mereka kebobolan gol. Kesalahan Erik Durm pada menit ke-23 berakibat Gustavo Adrian Ramos mampu menjebol gawang Dortmund. Beberapa saat jelang turun minum, giliran Marian Sarr yang melakukan blunder, hingga gawang Dortmund dijebol oleh Sami Allagui.
Dengan kekalahan ini Borussia Dortmund kian sulit untuk mengejar Bayern Munich yang memuncaki klasemen Bundesliga. Borussia Dortmund kini turun ke posisi empat dengan koleksi 32 poin, terpaut 12 poin dari Bayern Munich. Sementara itu Hertha Berlin naik ke peringkat enam dengan perolehan 28 poin.
Di pertandingan lainnya, Bayer Leverkusen yang bertandang ke markas Werder  Bremen juga menutup paruh musim Bundesliga dengan hasil kekalahan. Bayer Leverkusen kalah tipis 0-1 dari Werder Bremen lewat satu-satunya gol Santiago Garcia pada menit ke-74.
Ini jadi kekalahan kedua secara berurutan buat Bayer Leverkusen setelah pada pekan sebelumnya kalah 0-1 dari Eintracht Frankfurt.
Dengan kekalahan ini, Bayer Leverkusen kian sulit untuk mengejar perolehan poin Bayern Munchen yang berada di puncak klasemen. Bayer Leverkusen tetap berada di posisi dua mengemas 37 poin dari 17 pertandingan, tertinggal tujuh poin dari Bayern Munchen yang baru menjalani 16 pertandingan.

Related Posts